Dalam proses perekrutan pegawai tiap perusahaan membutuhkan beberapa tahapan untuk melakukan seleksi bagi pelamar pekerjaan yaitu pada umumnya tahapan test tertulis, interview, test kesehatan (kalau ada). Tidak sedikit pula banyak dari calon karyawan yang telah lulus dalam test tertulis akan tetapi gagal dalam tahap interview atau wawancara. Mungkin ada baiknya membaca artikel ini yang diharapkan bisa membantu para calon karyawan dalam menyiasati pertanyaan dari pewawancara. Berikut beberapa daftar pertanyaan yang mungkin adalah sebuah jebakan dalam sebuah proses wawancara:
Mengapa kami harus mempekerjakan Anda?
Ini peluang Anda untuk “menjual” diri Anda. Uraikan dengan singkat dan jelas kelebihan yang Anda miliki, kualifikasi Anda dan apa yang dapat Anda sumbangkan bagi perusahaan tersebut. Hati-hati , jangan memberikan jawaban yang terlalu umum. Hampir setiap orang mengatakan mereka merupakan seorang pekerja keras dan memiliki motivasi. Berikanlah jawaban yang memperlihatkan keunikan yang Anda miliki.
Mengapa tertarik bekerja di perusahaan ini?
Pertanyaan ini merupakan salah satu alat bagi si pewawancara untuk mengetahui apakah Anda mempersiapkan diri anda dengan baik. Jangan pernah datang untuk sebuah wawancara pekerjaan tanpa mengetahui latar belakang perusahaan. Dengan memiliki informasi yang cukup mengenai latar belakang perusahaan tersebut maka pertanyaan di atas memberikan kesempatan kepada Anda untuk memperlihatkan inisiatif, dan menunjukkan apakah pengalaman serta kualifikasi yang Anda miliki sepadan dengan posisi yang diperlukan.
Apa kelemahan utama Anda?Rahasia dalam menjawab pertanyaan di atas adalah dengan berkata jujur mengenai kelemahan Anda, tapi jangan lupa menjelaskan bagaimana Anda mengubah kelemahan tersebut menjadi kelebihan. Misalnya, bila Anda memiliki masalah dengan perusahaan terdahulu, perlihatkan langkah yang Anda ambil. Hal ini memperlihatkan bahwa Anda memiliki kemampuan dalam mengenali aspek yang perlu diperbaiki dan inisiatif dalam memperbaiki diri Anda.
Mengapa berhenti dari perusahaan terdahulu?
Walaupun Anda berhenti dari pekerjaan terdahulu dengan cara yang tidak baik, Anda harus berhati-hati dalam memberikan jawaban. Usahakan untuk memberikan jawaban yang diplomatis. Bila Anda memberikan jawaban yang mengandung aspek negatif, kompensasikan jawaban tadi dengan jawaban yang positif. Bila anda mengeluhkan tentang pekerjaan terdahulu, maka hal ini tidak memberi poin apa-apa buat Anda.
Bagaimana Anda mengatasi masalah?
Tidak mudah memberikan jawaban bila Anda mendapatkan pertanyaan seperti di atas, terutama bila Anda baru lulus dan tidak memiliki pengalaman kerja. Pewawancara ingin melihat apakah Anda dapat berpikir kritis dan mengembangkan solusi tanpa melihat jenis permasalahan yang Anda hadapi, bahkan walaupun Anda tidak memiliki waktu yang cukup dalam mengatasi masalah yang dihadapi. Gambarkan langkah-langkah yang Anda lakukan dalam memprioritaskan pekerjaan. Hal ini memperlihatkan bahwa Anda bertanggungjawab dan tetap dapat berpikir jernih walaupun sedang menghadapi masalah.
Prestasi apa yang dibanggakan?
Rahasia dari pertanyaan di atas adalah dengan menyeleksi dan memilih secara spesifik prestasi yang berhubungan dengan posisi yang sedang ditawarkan. Walaupun Anda pernah menjuarai bola basket pada waktu kuliah, tetapi ini bukan merupakan sebuah jawaban yang diharapkan. Berikan jawaban yang lebih profesional dan lebih relevan. Pikirkan kualifikasi yang dibutuhkan oleh perusahaan tersebut dan kembangkan contoh yang memperlihatkan bagaimana Anda dapat memenuhi kebutuhan perusahaan.
Berapa gaji yang Anda harapkan?Pertanyaan ini merupakan pertanyaan yang tersulit terutama bagi mereka yang tidak memiliki pengalaman kerja yang cukup.Yang perlu Anda lakukan sebelum wawancara adalah mencari tahu pasaran gaji untuk posisi yang ditawarkan agar Anda dapat memberikan jawaban atas pertanyaan ini. Beritahu pewawancara bahwa Anda terbuka untuk membicarakan mengenai kompensasi bila saatnya tiba. Bila terpaksa, berikan jawaban yang berupa kisaran angka, bukan angka tertentu.
Bisa ceritakan mengenai diri Anda?
Mungkin pertanyaan di atas tampaknya mudah tetapi pada kenyataannya tidaklah semudah yang Anda bayangkan. Yang pasti Anda harus menyadari bahwa pewawancara tidak tertarik untuk mengetahui apa yang Anda lakukan di akhir pekan ataupun dari daerah mana Anda berasal. Pewawancara berusaha mengetahui Anda secara profesional. Siapkan dua atau tiga poin mengenai diri Anda, baik pengalaman kerja maupun sasaran karir Anda dan tetap konsisten. Rangkum jawaban Anda dengan mengungkapkan keinginan Anda sebagai bagian dari perusahaan tersebut. Bila memiliki jawaban yang mantap maka hal ini dapat membawa Anda pada pembicaraan yang memperlihatkan kualifikasi Anda.
Sumber : Dr. Priyono
Jumat, 19 April 2013
Rabu, 10 April 2013
BRI dan BCA Diganjar Penghargaan Bank Terbaik Internasional
Seoul - Bank Rakyat Indonesia dan Bank Cetral Asia mendapat penghargaan sebagai bank terbaik dalam acara "Excellence in Retail Financial Service" yang diselenggarakan oleh The Asian Bankir di Seoul, Korea Selatan, Kamis malam, 21 Maret 2013. BRI terpilih sebagai bank terbaik dalam pembiayaan mikro, Best Microfinance Business. Adapun BCA didaulat sebagai bank ritel terbaik di Indonesia.
Direktur Business Commercial BRI Sulaiman Arif Arianto mengatakan BRI akan terus berfokus mengembangkan sektor UMKM. Sepanjang 2012, BRI telah mengucurkan Rp 59,296 triliun untuk mendanai kredit usaha rakyat.
Pencapaian tersebut diikuti pertumbuhan pada segmen mikro, kecil, dan menengah yang mendominasi portofolio pinjaman BRI sebesar 75 persen. »Pencapaian tersebut salah satunya ditunjang oleh terpenuhinya sarana dan prasarana infrastruktur yang memegang peranan penting dalam peningkatan ekspansi bisnis disegmen mikro, kecil, dan menengah yang berkualitas dan berkesinambungan, termasuk mendukung upaya pemberdayaan masyarakat dalam memberikan kontribusi terhadap pembangunan nasional," ujar Sulaiman.
Agar dapat menjangkau masyarakat dalam mengakses layanan perbankan, dilakukan dengan pembukaan kantor-kantor BRI di seluruh Indonesia. Menurut Sulaiman, sepanjang 2012, BRI telah membuka 151 BRI Unit, 474 Teras BRI serta 250 Teras BRI Keliling untuk memenuhi kebutuhan masyarakat akan layanan perbankan di segmen mikro seperti simpanan, pinjaman serta jasa perbankan lainnya. Disamping itu, BRI juga telah merekrut lebih dari 6.000 petugas kredit mikro (mantri) dalam satu tahun terakhir sebagai salah satu bentuk komitmen BRI untuk meningkatkan layanan perbankan dan ekspansi bisnis retail.
Revitalisasi bisnis tersebut membuat BRI membukukan outstanding kredit mikro sebesar Rp 106,8 triliun pada 2012. Besarnya jumlah kredit yang dikucurkan menjadikan BRI sebagai salah satu pelaku bisnis microbanking terbesar di dunia. "Penyaluran kredit mikro BRI lebih tinggi dibandingkan lembaga keuangan mikro lain di dunia, seperti Grameen Bank dari Bangladesh, Compartamos dari Meksiko maupun Equity dari Kenya," kata Sulaiman.
Adapun BCA, menurut Direktur Consumer Banking BCA Suwignyo Budiman, berfokus mengembangkan retail banking. Dengan 1.000 kantor cabang yang tersebar di berbagai daerah, BCA tercatat sebagai bank dengan aset terbesar ketiga di Indonesia. "Ini adalah penghargaan yang ketujuh kalinya bagi kami," katanya dalam acara yang sama.
Direktur Business Commercial BRI Sulaiman Arif Arianto mengatakan BRI akan terus berfokus mengembangkan sektor UMKM. Sepanjang 2012, BRI telah mengucurkan Rp 59,296 triliun untuk mendanai kredit usaha rakyat.
Pencapaian tersebut diikuti pertumbuhan pada segmen mikro, kecil, dan menengah yang mendominasi portofolio pinjaman BRI sebesar 75 persen. »Pencapaian tersebut salah satunya ditunjang oleh terpenuhinya sarana dan prasarana infrastruktur yang memegang peranan penting dalam peningkatan ekspansi bisnis disegmen mikro, kecil, dan menengah yang berkualitas dan berkesinambungan, termasuk mendukung upaya pemberdayaan masyarakat dalam memberikan kontribusi terhadap pembangunan nasional," ujar Sulaiman.
Agar dapat menjangkau masyarakat dalam mengakses layanan perbankan, dilakukan dengan pembukaan kantor-kantor BRI di seluruh Indonesia. Menurut Sulaiman, sepanjang 2012, BRI telah membuka 151 BRI Unit, 474 Teras BRI serta 250 Teras BRI Keliling untuk memenuhi kebutuhan masyarakat akan layanan perbankan di segmen mikro seperti simpanan, pinjaman serta jasa perbankan lainnya. Disamping itu, BRI juga telah merekrut lebih dari 6.000 petugas kredit mikro (mantri) dalam satu tahun terakhir sebagai salah satu bentuk komitmen BRI untuk meningkatkan layanan perbankan dan ekspansi bisnis retail.
Revitalisasi bisnis tersebut membuat BRI membukukan outstanding kredit mikro sebesar Rp 106,8 triliun pada 2012. Besarnya jumlah kredit yang dikucurkan menjadikan BRI sebagai salah satu pelaku bisnis microbanking terbesar di dunia. "Penyaluran kredit mikro BRI lebih tinggi dibandingkan lembaga keuangan mikro lain di dunia, seperti Grameen Bank dari Bangladesh, Compartamos dari Meksiko maupun Equity dari Kenya," kata Sulaiman.
Adapun BCA, menurut Direktur Consumer Banking BCA Suwignyo Budiman, berfokus mengembangkan retail banking. Dengan 1.000 kantor cabang yang tersebar di berbagai daerah, BCA tercatat sebagai bank dengan aset terbesar ketiga di Indonesia. "Ini adalah penghargaan yang ketujuh kalinya bagi kami," katanya dalam acara yang sama.
Treasury
Treasury adalah salah satu aktivitas finansial di perusahaan, perbankan dan non perbankan, yang berkaitan dengan 3 (tiga) aktivitas utama yaitu manajemen kas, investasi kas, dan transaksi pembayaran. Ketiga aktivitas treasury tersebut memiliki tujuan dan sasaran yang berbeda-beda. Namun, pada umumnya, para praktisi non treasury lebih mengenal aktivitas ini khusus terkait dengan optimalisasi penggunaan dana kas perusahaan dalam bentuk instrument investasi jangka pendek, seperti saham, deposito, dan surat berharga lainnya.
Aktivitas treasury membutuhkan ketelitian, kepekaan, dan akurasi perhitungan. Seorang treasurer tidak boleh hanya mengejar keuntungan semata, namun harus pula memperhatikan aspek-aspek penilaian risiko finansialnya dan prinsip kehati-hatian. Di sisi lain, unit atau divisi kerja di luar treasury, dapat bekerja sama dengan treasury dalam hal melakukan efisiensi penggunaan keuangan perusahaan agar posisi kas stabil dan dapat digunakan untuk meningkatkan profitabilitas dan ketahanan keuangan (financial resistanc).
Tugas Treasury baik diperusahaan perbankan ataupun di perusahaan corporate tidaklah banyak perbedaan walaupun Treasury perbankan sering diartikan memiliki kemampuan memperoleh spread margin melalui transaksi beresiko sementara treasury pada corporate relatif bertindak untuk memenuhi kebutuhan pendanaan dan selalu menghindari resiko.
Tugas Treasury Management khususnya dalam dunia perbankkan selalu dilengkapi dengan kelompok Dealer sebagai ujung tombaknya dalam suatu ruangan yang biasa disebut Dealing Room, ruang mana dilengkapi dengan segala instrument yang diperlukan untuk memperoleh informasi keuangan seperti monitor secreen Reuter atau Telerate dari seluruh penjuru dunia.
Dengan memperoleh informasi yang cepat Treasury dengan cepat melakukan antisipasinya untuk melakukan pemagaran risiko yang mungkin terjadi melalui berbagai macam teknik hedging yang dimilikinya. Selain itu tugas Treasury juga menjaga agar biaya dana yang terhimpun berada pada titik terendah sementara harga jual dana mampu memperoleh harga tertinggi sehingga spread margin akan dicapai pada titik maksimal.
Oleh karena fungsinya sedemikian rupa maka seorang Treasury Bank/Corporate akan selalu dipilih dari pejabat-pejabat yang memiliki kemampuan tinggi dan sensitivitas yang tinggi pula. Treasury akan selalu menjadi sekretaris ALCO atau Asset Liability Committee suatu Bank yakni suatu komite yang memiliki fungsi yang sangat strategis sifatnya terutama dalam menghadapi situasi yang berubah agar taktik dan strategi yang diambil perusahaan selalu berada pada alur yang benar.
Seorang Treasury dianggap orang yang paling tahu mengenai pergerakan Pasar Uang/Modal ataupun Pasar Valuta baik didalam negeri maupun pasar dunia, disamping kemampuannya menyeimbangkan struktural pendanaan Bank/Perusahaan. Pasar Global diartikan pasar dimana kekuatan Demand dan Supply sama kuatnya dalam sepanjang waktu, ini artinya bahkan seorang Treasury harus mampu berantisipasi ke pasar (baik dalam maupun luar negeri) selama 24 jam penuh agar Bank/Perusahaannya selalu aman terhadap perubahan kondisi yang terjadi.
Aktifitas Treasury
Treasury merupakan nama suatu unit kerja di dalam suatu organisasi yang memiliki tugas dan tanggung jawab utama dalam pengelolaan dana organisasi tersebut. Oleh karena itu setiap tugas dan tanggung jawab serta aktifitas Treasury selalu diiringi dengan risiko-risiko.
Risiko Treasury
Risiko Treasury merupakan suatu risiko kerugian pada aktivitas treasury bank, dan oleh karenanya bergantung pada fungsi manajemen risiko dari treasury itu sendiri. Tugas treasury bank adalah bagaimana treasury bank tersebut dapat mengelola risiko suku bunga di banking book, mengelola risiko likuiditas dan pengelolaan capital management.
Adapun risiko yang akan dihadapi dalam aktivitas Treasury adalah sebagai beriut :
Aset dan Liability Managament (ALMA)
Dalam pengelolaan risiko treasury sebagaimana tersebut diatas salah satu cara yang dilakukan adalah dengan pengelolaan aset dan liability (ALMA). Treasury bank terlebih dahulu harus melakukan pengelolaan aset dan liability manajemen (ALMA). Tujuan utama pengelolaan ALMA ini adalah bagaimana bank (treasury) dapat mengelola risiko dalam neraca bank dan memastikan bahwa risiko terutama risiko bunga pada bisnis bank tidak akan menggangu produktifitas pendapatan bank sepanjang periode.
Menurut Raflus Rax (Alco:1996:14&24) mengartikan bahwa Asset & Liability Management atau Ilmu Penataan Asset dan Liabilities merupakan ilmu tentang fungsi-fungsi kritis dengan tujuan tercapainya struktur neraca dengan tingkat profitabilitas yang optimal sementara risiko selalu dapat ditata. (“ALMA is a critical Bank function to optimize the balance sheet structure for maximum profitability while managing risk” ).
Disamping itu Asset Liability Management dapat diartikan sebagai suatu proses perencanaan dan pengawasan operasi perbankan yang terkoordinasi dan secara konsekuen dijalankan dengan selalu memperhatikan perkembangan factor-faktor yang mempengaruhi operasi perbankan, baik itu berasal dari luar ataupun factor struktrural yang berasal dari dalam.
Sedangkan menurut Mudrajad Kuncoro dan Suhardjono (Manajemen Perbankan:Edisi Pertama:275 & 276) mengartikan Asset & Liability Management atau lebih dikenal dengan ALMA yaitu usaha untuk mengoptimumkan struktur neraca bank sedemikian rupa agar diperoleh laba yang maksimal dan sekaligus membatasi risiko menjadi sekecil mungkin, khususnya risiko-risiko di luar kredit.
Sumber:
Value Contsult
Yahoo Answer
Aktivitas treasury membutuhkan ketelitian, kepekaan, dan akurasi perhitungan. Seorang treasurer tidak boleh hanya mengejar keuntungan semata, namun harus pula memperhatikan aspek-aspek penilaian risiko finansialnya dan prinsip kehati-hatian. Di sisi lain, unit atau divisi kerja di luar treasury, dapat bekerja sama dengan treasury dalam hal melakukan efisiensi penggunaan keuangan perusahaan agar posisi kas stabil dan dapat digunakan untuk meningkatkan profitabilitas dan ketahanan keuangan (financial resistanc).
Tugas Treasury baik diperusahaan perbankan ataupun di perusahaan corporate tidaklah banyak perbedaan walaupun Treasury perbankan sering diartikan memiliki kemampuan memperoleh spread margin melalui transaksi beresiko sementara treasury pada corporate relatif bertindak untuk memenuhi kebutuhan pendanaan dan selalu menghindari resiko.
Tugas Treasury Management khususnya dalam dunia perbankkan selalu dilengkapi dengan kelompok Dealer sebagai ujung tombaknya dalam suatu ruangan yang biasa disebut Dealing Room, ruang mana dilengkapi dengan segala instrument yang diperlukan untuk memperoleh informasi keuangan seperti monitor secreen Reuter atau Telerate dari seluruh penjuru dunia.
Dengan memperoleh informasi yang cepat Treasury dengan cepat melakukan antisipasinya untuk melakukan pemagaran risiko yang mungkin terjadi melalui berbagai macam teknik hedging yang dimilikinya. Selain itu tugas Treasury juga menjaga agar biaya dana yang terhimpun berada pada titik terendah sementara harga jual dana mampu memperoleh harga tertinggi sehingga spread margin akan dicapai pada titik maksimal.
Oleh karena fungsinya sedemikian rupa maka seorang Treasury Bank/Corporate akan selalu dipilih dari pejabat-pejabat yang memiliki kemampuan tinggi dan sensitivitas yang tinggi pula. Treasury akan selalu menjadi sekretaris ALCO atau Asset Liability Committee suatu Bank yakni suatu komite yang memiliki fungsi yang sangat strategis sifatnya terutama dalam menghadapi situasi yang berubah agar taktik dan strategi yang diambil perusahaan selalu berada pada alur yang benar.
Seorang Treasury dianggap orang yang paling tahu mengenai pergerakan Pasar Uang/Modal ataupun Pasar Valuta baik didalam negeri maupun pasar dunia, disamping kemampuannya menyeimbangkan struktural pendanaan Bank/Perusahaan. Pasar Global diartikan pasar dimana kekuatan Demand dan Supply sama kuatnya dalam sepanjang waktu, ini artinya bahkan seorang Treasury harus mampu berantisipasi ke pasar (baik dalam maupun luar negeri) selama 24 jam penuh agar Bank/Perusahaannya selalu aman terhadap perubahan kondisi yang terjadi.
Aktifitas Treasury
Treasury merupakan nama suatu unit kerja di dalam suatu organisasi yang memiliki tugas dan tanggung jawab utama dalam pengelolaan dana organisasi tersebut. Oleh karena itu setiap tugas dan tanggung jawab serta aktifitas Treasury selalu diiringi dengan risiko-risiko.
Risiko Treasury
Risiko Treasury merupakan suatu risiko kerugian pada aktivitas treasury bank, dan oleh karenanya bergantung pada fungsi manajemen risiko dari treasury itu sendiri. Tugas treasury bank adalah bagaimana treasury bank tersebut dapat mengelola risiko suku bunga di banking book, mengelola risiko likuiditas dan pengelolaan capital management.
Adapun risiko yang akan dihadapi dalam aktivitas Treasury adalah sebagai beriut :
- Risiko suku bunga yaitu yang muncul dari adanya perubahan dalam tingkat bunga yang berlaku dipasar. Risiko tingkat bungan ini merupakan risiko utama yang tidat dapat dihindarkan, sebab tingkat bunga ini mempunyai pengaruh yang sama terhadap seluruh surat berharga yang ada.
- Risiko pasar yaitu risiko yang muncul yang diakibatkan adanya kondisi perekonomian negera yang berubah-rubah dipengaruhi oleh resesi dan kondisi perekonomian lain.
- Risiko inflasi yaitu risiko yang muncul akibat kenaikan harga-harga secara umum
- Risiko Operasional yaitu risiko yang muncul yang diakibatkan Dapat terjadi karena adanya kesalahan, penyelewengan atau ketidak patuhan terhadap ketentuan yang berlaku.
- Risiko kredit yaitu risiko yang muncul yang diakibatkan Dapat terjadi karena pihak lawan (Counterparty) gagal memenuhi kewajibannya kepada bank sehingga mempengaruhi rentabilitas bank.
- Risiko likuiditas yaitu risiko yang muncul yang diakibatkan Dapat terjadi karena adanya mismatch atau shortage funding sehingga bank tidak dapat memenuhi kewajiban pembayaran likuiditas pada waktu yang ditetapkan.
- Risiko nilai tukar mata uang yaitu risiko yang timbul karena adanya fluktuasi atau perubahan nilai tukar mata uang suatu negara dengan negara lain.
- Risiko negara (country risk) yaitu risiko yang timbul karena adanya kebijakan-kebijakan yang timbul dari pemerintah baik dari segi politik maupun ekonomi serta adanya perubahan-perubahan dalam deregulasi yang berlaku selama ini.
Aset dan Liability Managament (ALMA)
Dalam pengelolaan risiko treasury sebagaimana tersebut diatas salah satu cara yang dilakukan adalah dengan pengelolaan aset dan liability (ALMA). Treasury bank terlebih dahulu harus melakukan pengelolaan aset dan liability manajemen (ALMA). Tujuan utama pengelolaan ALMA ini adalah bagaimana bank (treasury) dapat mengelola risiko dalam neraca bank dan memastikan bahwa risiko terutama risiko bunga pada bisnis bank tidak akan menggangu produktifitas pendapatan bank sepanjang periode.
Menurut Raflus Rax (Alco:1996:14&24) mengartikan bahwa Asset & Liability Management atau Ilmu Penataan Asset dan Liabilities merupakan ilmu tentang fungsi-fungsi kritis dengan tujuan tercapainya struktur neraca dengan tingkat profitabilitas yang optimal sementara risiko selalu dapat ditata. (“ALMA is a critical Bank function to optimize the balance sheet structure for maximum profitability while managing risk” ).
Disamping itu Asset Liability Management dapat diartikan sebagai suatu proses perencanaan dan pengawasan operasi perbankan yang terkoordinasi dan secara konsekuen dijalankan dengan selalu memperhatikan perkembangan factor-faktor yang mempengaruhi operasi perbankan, baik itu berasal dari luar ataupun factor struktrural yang berasal dari dalam.
Sedangkan menurut Mudrajad Kuncoro dan Suhardjono (Manajemen Perbankan:Edisi Pertama:275 & 276) mengartikan Asset & Liability Management atau lebih dikenal dengan ALMA yaitu usaha untuk mengoptimumkan struktur neraca bank sedemikian rupa agar diperoleh laba yang maksimal dan sekaligus membatasi risiko menjadi sekecil mungkin, khususnya risiko-risiko di luar kredit.
Sumber:
Value Contsult
Yahoo Answer
Audit
Audit atau pemeriksaan dalam arti luas bermakna evaluasi terhadap suatu organisasi, sistem, proses, atau produk. Audit dilaksanakan oleh pihak yang kompeten, objektif, dan tidak memihak, yang disebut auditor. Tujuannya adalah untuk melakukan verifikasi bahwa subjek dari audit telah diselesaikan atau berjalan sesuai dengan standar, regulasi, dan praktik yang telah disetujui dan diterima.
Audit Keuangan: audit terhadap laporan keuangan suatu entitas (perusahaan atau organisasi) yang akan menghasilkan pendapat (opini) pihak ketiga mengenai relevansi, akurasi, dan kelengkapan laporan-laporan tersebut.Audit keuangan umumnya dilaksanakan oleh kantor akuntan publik atau akuntan publik sebagai auditor independen dengan berpedoman pada standar profesional akuntan publik
Audit Operasional: pengkajian atas setiap bagian organisasi terhadap prosedur operasi standar dan metode yang diterapkan suatu organisasi dengan tujuan untuk mengevaluasi efisiensi, efektivitas, dan keekonomisan (3E).
Audit Ketaatan: proses kerja yang menentukan apakah pihak yang diaudit telah mengikuti prosedur, standar, dan aturan tertentu yang ditetapkan oleh pihak yang berwenang.
Audit Investigasi:
Jadi, audit itu adalah suatu rangkaian kegiatan yang menyangkut:
Sumber: Wikipedia
Audit Keuangan: audit terhadap laporan keuangan suatu entitas (perusahaan atau organisasi) yang akan menghasilkan pendapat (opini) pihak ketiga mengenai relevansi, akurasi, dan kelengkapan laporan-laporan tersebut.Audit keuangan umumnya dilaksanakan oleh kantor akuntan publik atau akuntan publik sebagai auditor independen dengan berpedoman pada standar profesional akuntan publik
Audit Operasional: pengkajian atas setiap bagian organisasi terhadap prosedur operasi standar dan metode yang diterapkan suatu organisasi dengan tujuan untuk mengevaluasi efisiensi, efektivitas, dan keekonomisan (3E).
Audit Ketaatan: proses kerja yang menentukan apakah pihak yang diaudit telah mengikuti prosedur, standar, dan aturan tertentu yang ditetapkan oleh pihak yang berwenang.
Audit Investigasi:
- "Serangkaian kegiatan mengenali (recognize), mengidentifikasi (identify), dan menguji (examine) secara detail informasi dan fakta-fakta yang ada untuk mengungkap kejadian yang sebenarnya dalam rangka pembuktian untuk mendukung proses hukum atas dugaan penyimpangan yang dapat merugikan keuangan suatu entitas (perusahaan/organisasi/negara/daerah)."
- "a search for the truth, in the interest of justice and in accordance with specification of law" (di negara common law)
Jadi, audit itu adalah suatu rangkaian kegiatan yang menyangkut:
- Proses pengumpulan dan evaluasi bahan bukti
- Informasi yang dapat diukur. Informasi yang dievaluasi adalah informasi yang dapat diukur. Hal-hal yang bersifat kualitatif harus dikelompokkan dalam kelompok yang terukur, sehingga dapat dinilai menurut ukuran yang jelas, seumpamanya Baik Sekali, Baik, Cukup, Kurang Baik, dan Tidak Baik dengan ukuran yang jelas kriterianya.
- Entitas ekonomi. Untuk menegaskan bahwa yang diaudit itu adalah kesatuan, baik berupa Perusahaan, Divisi, atau yang lain.
- Dilakukan oleh seseorang (atau sejumlah orang) yang kompeten dan independen yang disebut sebagai Auditor.
- Menentukan kesesuaian informasi dengan kriteria penyimpangan yang ditemukan. Penentuan itu harus berdasarkan ukuran yang jelas. Artinya, dengan kriteria apa hal tersebut dikatakan menyimpang.
- Melaporkan hasilnya. Laporan berisi informasi tentang kesesuaian antara informasi yang diuji dan kriterianya, atau ketidaksesuaian informasi yang diuji dengan kriterianya serta menunjukkan fakta atas ketidaksesuaian tersebut.
Sumber: Wikipedia
Bank Mandiri Dirikan Mandiri University
PT Bank Mandiri (Persero) Tbk. mendirikan Mandiri University untuk melatih karyawannya. Direktur Utama Bank Mandiri Zulkifli Zaini mengatakan saat ini tengah merancang pembangunan gedung Mandiri University di kompleks Wijaya Kusuma, Jakarta.
"Kami menyiapkan lahan 20 hektare dan sekarang sedang tahap desain. Mungkin akhir tahun sudah mulai dibangun," katanya seusai peletakan batu pertama pembangunan kantor Bank Mandiri di Surakarta, Kamis, 21 Maret 2013.
Zulkifli menyadari pengembangan sumber daya manusia sangat penting. Karyawan tidak hanya harus mengerti teknis di bisnis perbankan, tapi juga memahami budaya perusahaan dan cara melayani nasabah.
Setiap karyawan Bank Mandiri berhak mengikuti pelatihan atau kursus di Mandiri University. Dia juga membuka pintu bagi karyawan dari industri lain-termasuk perbankan untuk menimba ilmu. "Utamanya memang internal yang kami latih. Tapi kami bisa terima dari mitra kerja dan perbankan lainnya," ujarnya.
Selain di Jakarta, Mandiri University dibangun di kota besar lainnya seperti Medan, Palembang, Bandung, Semarang, Surabaya, Banjarmasin, Makassar, dan Balikpapan. Saat ini baru gedung di Medan dan Semarang yang sudah jadi.
"Medan sudah selesai dan siap digunakan. Sedangkan Semarang sudah ada tapi belum memadai," katanya. Makassar tengah persiapan dan Palembang sudah jadi tapi sedang menambah gedung baru.
Kepala Kantor Wilayah Bank Mandiri Semarang Aribowo mengatakan program Mandiri University di Semarang sudah dimulai pada 2011. Dalam sekali pelatihan, maksimal ada 4 kelas. "Tiap kelas maksimal diisi 30 peserta," katanya.
Lama pelatihan tergantung materi yang diberikan seperti soal teknis perbankan atau budaya perusahaan. "Bisa seminggu atau cukup tiga hari," dia menjelaskan. Dia mengatakan tujuan program untuk memberikan pengetahuan tentang jenis pelayanan di bisnis perbankan.
"Kami menyiapkan lahan 20 hektare dan sekarang sedang tahap desain. Mungkin akhir tahun sudah mulai dibangun," katanya seusai peletakan batu pertama pembangunan kantor Bank Mandiri di Surakarta, Kamis, 21 Maret 2013.
Zulkifli menyadari pengembangan sumber daya manusia sangat penting. Karyawan tidak hanya harus mengerti teknis di bisnis perbankan, tapi juga memahami budaya perusahaan dan cara melayani nasabah.
Setiap karyawan Bank Mandiri berhak mengikuti pelatihan atau kursus di Mandiri University. Dia juga membuka pintu bagi karyawan dari industri lain-termasuk perbankan untuk menimba ilmu. "Utamanya memang internal yang kami latih. Tapi kami bisa terima dari mitra kerja dan perbankan lainnya," ujarnya.
Selain di Jakarta, Mandiri University dibangun di kota besar lainnya seperti Medan, Palembang, Bandung, Semarang, Surabaya, Banjarmasin, Makassar, dan Balikpapan. Saat ini baru gedung di Medan dan Semarang yang sudah jadi.
"Medan sudah selesai dan siap digunakan. Sedangkan Semarang sudah ada tapi belum memadai," katanya. Makassar tengah persiapan dan Palembang sudah jadi tapi sedang menambah gedung baru.
Kepala Kantor Wilayah Bank Mandiri Semarang Aribowo mengatakan program Mandiri University di Semarang sudah dimulai pada 2011. Dalam sekali pelatihan, maksimal ada 4 kelas. "Tiap kelas maksimal diisi 30 peserta," katanya.
Lama pelatihan tergantung materi yang diberikan seperti soal teknis perbankan atau budaya perusahaan. "Bisa seminggu atau cukup tiga hari," dia menjelaskan. Dia mengatakan tujuan program untuk memberikan pengetahuan tentang jenis pelayanan di bisnis perbankan.
Cimb Syariah Tawarkan Beberapa Produk Unggulan
Direktur Commercial Banking dan Syariah CIMB Niaga Handoyo Soebali megatakan CIMB Syariah menawarkan sejumlah produk unggulan yang bisa diakses di Kantor Cabang Syariah Kota Mataram yang mulai beroperasi sejak 5 Februari 2013.
"CIMB Niaga Syariah memiliki produk kartu pembiayaan syariah bernama CIMB Niaga Syariah Gold Card untuk memudahkan masyarakat dalam bertransaksi dimanapun dan kapanpun dengan tetap sesuai kaidah syariah," katanya pada acara Syukuran Pembukaan KCS Mataram di Mataram, Kamis.
Ia mengatakan bahwa kartu itu juga memiliki berbagai keistimewaan, seperti gratis iuran tahunan seumur hidup (free for life) untuk kartu utama dengan limit dari Rp3 juta sampai Rp100 juta. Hingga Desember 2012, jumlah syariah gold card tercatat sebanyak 59.712 kartu.
Selain itu, kata dia, nasabah juga dapat menikmati fitur-fitur "Fix `N Easy " yang memberikan kenyamanan pembayaran angsuran dengan pilihan jangka waktu 3,6,9,12, hingga 24 bulan untuk penggunaan kartu minimal Rp500 ribu.
Dia mengatakan bahwa fitur "Quick Pay" yang memudahkan nasabah dalam melakukan pembayaran tagihan rutin bulanan, seperti listrik, telpon, dan handphone, serta fitur Otopay yang memudahkan nasabah untuk melakukan pembayaran tagihan Syariah Gold Card secara otomatis.
CIMB Niaga Syariah juga terus melakukan pengembangan berbagai layanan untuk mendukung kemudahan nasabah dalam melakukan transaksi perbankan, di antaranya adalah layanan manajemen kas (cash management) melalui "BizChannel dan Virtual Account" serta berbagai layanan pembiayaan perdagangan (trade finance).
"Semua pengembangan ini kami lakukan untuk memenuhi dan mendukung kebutuhan nasabah, termasuk layanan payroll, e-tax payment, dan edu payment," katanya.
Menurut Handoyo, CIMB Niaga Syariah juga sepenuhnya didukung oleh Branchless Banking CIMB Niaga, antara lain, ATM, Go Mobile (moble banking), CIMB Clicks (internet banking), Phone Banking 14041 dan 500 800, Self Service Terminal, dan Cash Deposit Machine.
CIMB Niaga Syariah adalah unit usaha syariah (UUS) CIMB Niaga untuk merespons perkembangan bisnis perbankan syariah Indonesia dan tingginya permintaan masyarakat terhadap layanan perbankan universal yang inovatif, lebih aman, dan menguntungkan.
Untuk mendukung layanan berkualitas, CIMB Niaga Syariah memadukan keunggulan teknologi dan keragaman produk dengan kualitas layanan tinggi (excellent service quality). Transaksi perbankan yang ditawarkan CIMB Niaga Syariah bersifat universal, aman, nyaman, tenteram, serta adil bagi seluruh pihak.
"Upaya CIMB Niaga Syariah dalam melayani kebutuhan produk dan layanan perbankan syariah bagi masyarakat juga membuahkan apresiasi. Sepanjang tahun 2012, CIMB Niaga Syariah memperoleh sejumlah penghargaan dan apresiasi dari masyarakat atas kinerja positifnya," katanya.
Penghargaan yang diterima tersebut adalah "Predikat Sangat Bagus" dalam Infobank Sharia Finance Award 2012 versi Majalah Infobank, pada tanggal 4 Oktober 2012. Majalah Infobank kembali memberikan penghargaan kepada CIMB Niaga Syariah pada bulan November 2012 untuk kategori "Best Index for UUS" dalam Digital Brand of the Year 2012".
Di awal tahun 2013 CIMB Niaga Syariah meraih posisi 5 besar TOP BRAND versi Majalah Marketing-Frontier untuk produk Tabungan iB Xtra. Selain itu, CIMB Niaga Syariah juga meraih tiga Banking Service Excellence Award (BSEA) 2012 dari Marketing Research Indonesia (MRI) dan majalah Infobank yang dipublikasikan pada bulan Mei 2012. Ketiganya adalah bank syariah dengan ATM terbaik kedua dan teller terbaik kedua.
Adapun berdasarkan penilaian keseluruhan, CIMB Niaga Syariah berada di peringkat lima dari 35 pelaku perbankan syariah. Sebelumnya, pada tanggal 25 Januari 2012, CIMB Niaga Syariah juga memperoleh penghargaan berupa Service to Care Champion 2012 award dalam kategori tabungan syariah dari Markplus dan majalah Marketeer.
Untuk kategori yang sama, pada 28 Februari 2012, UUS CIMB Niaga ini juga mendapatkan Indonesian Bank Loyalty Award (IBLA) dari Majalah Infobank dan Markplus.
Adapun penghargaan lainnya adalah CIMB Niaga Syariah meraih peringkat 1 dari 34 pelaku perbankan syariah dalam 3 kategori Indonesian Bank Loyalty Index (IBLI) 2012.
Ketiganya adalah Customer Satisfaction Index, Customer Transaction Index, dan Customer Partnership Index. Adapun berdasarkan penilaian keseluruhan, CIMB Niaga Syariah menempati peringkat 3 dalam kategori Overall Loyalty Index dengan skor 72,7 persen yang lebih baik dari peringkat 9 pada tahun 2011.
Pemeringkatan IBLA didasarkan pada survey loyalitas nasabah simpanan oleh Majalah Infobank bekerja sama dengan Markplus yang dipublikasikan pada bulan Januari 2012.
"CIMB Niaga Syariah memiliki produk kartu pembiayaan syariah bernama CIMB Niaga Syariah Gold Card untuk memudahkan masyarakat dalam bertransaksi dimanapun dan kapanpun dengan tetap sesuai kaidah syariah," katanya pada acara Syukuran Pembukaan KCS Mataram di Mataram, Kamis.
Ia mengatakan bahwa kartu itu juga memiliki berbagai keistimewaan, seperti gratis iuran tahunan seumur hidup (free for life) untuk kartu utama dengan limit dari Rp3 juta sampai Rp100 juta. Hingga Desember 2012, jumlah syariah gold card tercatat sebanyak 59.712 kartu.
Selain itu, kata dia, nasabah juga dapat menikmati fitur-fitur "Fix `N Easy " yang memberikan kenyamanan pembayaran angsuran dengan pilihan jangka waktu 3,6,9,12, hingga 24 bulan untuk penggunaan kartu minimal Rp500 ribu.
Dia mengatakan bahwa fitur "Quick Pay" yang memudahkan nasabah dalam melakukan pembayaran tagihan rutin bulanan, seperti listrik, telpon, dan handphone, serta fitur Otopay yang memudahkan nasabah untuk melakukan pembayaran tagihan Syariah Gold Card secara otomatis.
CIMB Niaga Syariah juga terus melakukan pengembangan berbagai layanan untuk mendukung kemudahan nasabah dalam melakukan transaksi perbankan, di antaranya adalah layanan manajemen kas (cash management) melalui "BizChannel dan Virtual Account" serta berbagai layanan pembiayaan perdagangan (trade finance).
"Semua pengembangan ini kami lakukan untuk memenuhi dan mendukung kebutuhan nasabah, termasuk layanan payroll, e-tax payment, dan edu payment," katanya.
Menurut Handoyo, CIMB Niaga Syariah juga sepenuhnya didukung oleh Branchless Banking CIMB Niaga, antara lain, ATM, Go Mobile (moble banking), CIMB Clicks (internet banking), Phone Banking 14041 dan 500 800, Self Service Terminal, dan Cash Deposit Machine.
CIMB Niaga Syariah adalah unit usaha syariah (UUS) CIMB Niaga untuk merespons perkembangan bisnis perbankan syariah Indonesia dan tingginya permintaan masyarakat terhadap layanan perbankan universal yang inovatif, lebih aman, dan menguntungkan.
Untuk mendukung layanan berkualitas, CIMB Niaga Syariah memadukan keunggulan teknologi dan keragaman produk dengan kualitas layanan tinggi (excellent service quality). Transaksi perbankan yang ditawarkan CIMB Niaga Syariah bersifat universal, aman, nyaman, tenteram, serta adil bagi seluruh pihak.
"Upaya CIMB Niaga Syariah dalam melayani kebutuhan produk dan layanan perbankan syariah bagi masyarakat juga membuahkan apresiasi. Sepanjang tahun 2012, CIMB Niaga Syariah memperoleh sejumlah penghargaan dan apresiasi dari masyarakat atas kinerja positifnya," katanya.
Penghargaan yang diterima tersebut adalah "Predikat Sangat Bagus" dalam Infobank Sharia Finance Award 2012 versi Majalah Infobank, pada tanggal 4 Oktober 2012. Majalah Infobank kembali memberikan penghargaan kepada CIMB Niaga Syariah pada bulan November 2012 untuk kategori "Best Index for UUS" dalam Digital Brand of the Year 2012".
Di awal tahun 2013 CIMB Niaga Syariah meraih posisi 5 besar TOP BRAND versi Majalah Marketing-Frontier untuk produk Tabungan iB Xtra. Selain itu, CIMB Niaga Syariah juga meraih tiga Banking Service Excellence Award (BSEA) 2012 dari Marketing Research Indonesia (MRI) dan majalah Infobank yang dipublikasikan pada bulan Mei 2012. Ketiganya adalah bank syariah dengan ATM terbaik kedua dan teller terbaik kedua.
Adapun berdasarkan penilaian keseluruhan, CIMB Niaga Syariah berada di peringkat lima dari 35 pelaku perbankan syariah. Sebelumnya, pada tanggal 25 Januari 2012, CIMB Niaga Syariah juga memperoleh penghargaan berupa Service to Care Champion 2012 award dalam kategori tabungan syariah dari Markplus dan majalah Marketeer.
Untuk kategori yang sama, pada 28 Februari 2012, UUS CIMB Niaga ini juga mendapatkan Indonesian Bank Loyalty Award (IBLA) dari Majalah Infobank dan Markplus.
Adapun penghargaan lainnya adalah CIMB Niaga Syariah meraih peringkat 1 dari 34 pelaku perbankan syariah dalam 3 kategori Indonesian Bank Loyalty Index (IBLI) 2012.
Ketiganya adalah Customer Satisfaction Index, Customer Transaction Index, dan Customer Partnership Index. Adapun berdasarkan penilaian keseluruhan, CIMB Niaga Syariah menempati peringkat 3 dalam kategori Overall Loyalty Index dengan skor 72,7 persen yang lebih baik dari peringkat 9 pada tahun 2011.
Pemeringkatan IBLA didasarkan pada survey loyalitas nasabah simpanan oleh Majalah Infobank bekerja sama dengan Markplus yang dipublikasikan pada bulan Januari 2012.
Sabtu, 23 Maret 2013
30 Kota Ikuti Earth Hour, Matikan Listrik 1 Jam Pukul 20.30-21.30
Jakarta - Sebanyak 30 kota di Indonesia berkomitmen untuk mengikuti program Earth Hour alias pemadaman listrik selama satu jam pada sabtu 23 Maret 2013 yang dimulai pukul 20.30-21.30. Earth Hour diperingati seluruh dunia untuk program penghematan energi dan membuat lebih hijau.
Seperti dalam siaran pers WWF Indonesia, Sabtu (23/3/2013), setidaknya ada 30 kota di Indonesia yang terpantau dan tercatat berkomitmen untuk menerapkan gaya hidup hijau dalam rangka mengurangi laju perubahan iklim yang dampaknya sudah secara nyata dirasakan.
"Berkembangnya partisipasi kota-kota di Indonesia tersebut tidak terlepas dari giatnya komunitas-komunitas masyarakat di lingkup lingkungan, bakat, dan hobi yang berkolaborasi dalam Komunitas Earth Hour Indonesia. Mereka secara partisipatif menularkan energi positif kepada jejaringnya di kota lain, kalangan bisnis, maupun pemerintahan," bunyi penjelasan WWF Indonesia.
Dilaksanakan di 30 lebih kota, Earth Hour Indonesia 2013 didukung 500 komunitas, 14 Walikota/Bupati, dan 5 Gubernur. Kampanye Earth Hour 2013 mengangkat tema Ini Aksiku! Mana Aksimu sebagai ajakan untuk saling menggugah sesama dalam perubahan gaya hidup yang lebih ramah dan berkelanjutan bagi Bumi kita.
Sepanjang Kampanye Earth Hour tahun ini, secara khusus WWF-Indonesia dan Earth Hour Indonesia memfokuskan pesan-pesan seputar hemat energi, penggunaan transportasi publik, aktivasi taman kota, dan mengurangi sampah khususnya plastik, kertas, dan tisu.
Earth Hour JakartaDi Jakarta, untuk kelima kalinya WWF-Indonesia Komunitas Earth Hour Indonesia bersama Pemprov DKI Jakarta akan menggelar acara Switch-off (matikan lampu) di puncak perayaan Earth Hour, Sabtu, 23 Maret 2013.
Acara bertajuk Padam 1 Jam Jakarta ini sedianya akan dipimpin langsung oleh Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo dan digelar di Taman Proklamasi, Menteng, Jakarta Pusat.
Berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, kegiatan akan banyak diramaikan dengan kegiatan komunitas sejak pukul 10 pagi. Kegiatan itu di antaranya membuat lubang biopori di kawasan Taman Proklamasi, forum berbagi oleh komunitas seperti Travel Addict dan Peta Hijau Jakarta, sesi permainan tradisional, jam session (parkour, jumper, line magic, astronomi amatir, dll), serta penampilan tari tradisional dan hiburan musik.
Diantaranya kota yang ikut aksi Earth Hour 2013 adalah:
Aceh, Tangerang, Jakarta, Bekasi, Depok, Bogor, Bandung, Yogyakarta, Solo, Malang, Kediri, Gresik, Sidoarjo, Surabaya, Denpasar, Pontianak, Banjarmasin, Palangkaraya, Samarinda, Makassar, Semarang, Pekanbaru, Lamongan, Bojonegoro, Cimahi, Batu, Sangata, Sorowako, Tarakan, Balikpapan.
Seperti dalam siaran pers WWF Indonesia, Sabtu (23/3/2013), setidaknya ada 30 kota di Indonesia yang terpantau dan tercatat berkomitmen untuk menerapkan gaya hidup hijau dalam rangka mengurangi laju perubahan iklim yang dampaknya sudah secara nyata dirasakan.
"Berkembangnya partisipasi kota-kota di Indonesia tersebut tidak terlepas dari giatnya komunitas-komunitas masyarakat di lingkup lingkungan, bakat, dan hobi yang berkolaborasi dalam Komunitas Earth Hour Indonesia. Mereka secara partisipatif menularkan energi positif kepada jejaringnya di kota lain, kalangan bisnis, maupun pemerintahan," bunyi penjelasan WWF Indonesia.
Dilaksanakan di 30 lebih kota, Earth Hour Indonesia 2013 didukung 500 komunitas, 14 Walikota/Bupati, dan 5 Gubernur. Kampanye Earth Hour 2013 mengangkat tema Ini Aksiku! Mana Aksimu sebagai ajakan untuk saling menggugah sesama dalam perubahan gaya hidup yang lebih ramah dan berkelanjutan bagi Bumi kita.
Sepanjang Kampanye Earth Hour tahun ini, secara khusus WWF-Indonesia dan Earth Hour Indonesia memfokuskan pesan-pesan seputar hemat energi, penggunaan transportasi publik, aktivasi taman kota, dan mengurangi sampah khususnya plastik, kertas, dan tisu.
Earth Hour JakartaDi Jakarta, untuk kelima kalinya WWF-Indonesia Komunitas Earth Hour Indonesia bersama Pemprov DKI Jakarta akan menggelar acara Switch-off (matikan lampu) di puncak perayaan Earth Hour, Sabtu, 23 Maret 2013.
Acara bertajuk Padam 1 Jam Jakarta ini sedianya akan dipimpin langsung oleh Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo dan digelar di Taman Proklamasi, Menteng, Jakarta Pusat.
Berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, kegiatan akan banyak diramaikan dengan kegiatan komunitas sejak pukul 10 pagi. Kegiatan itu di antaranya membuat lubang biopori di kawasan Taman Proklamasi, forum berbagi oleh komunitas seperti Travel Addict dan Peta Hijau Jakarta, sesi permainan tradisional, jam session (parkour, jumper, line magic, astronomi amatir, dll), serta penampilan tari tradisional dan hiburan musik.
Diantaranya kota yang ikut aksi Earth Hour 2013 adalah:
Aceh, Tangerang, Jakarta, Bekasi, Depok, Bogor, Bandung, Yogyakarta, Solo, Malang, Kediri, Gresik, Sidoarjo, Surabaya, Denpasar, Pontianak, Banjarmasin, Palangkaraya, Samarinda, Makassar, Semarang, Pekanbaru, Lamongan, Bojonegoro, Cimahi, Batu, Sangata, Sorowako, Tarakan, Balikpapan.